Selasa, 10 Mei 2011

Catatan Seorang Aktivis


Apa hasil reformasi? Kenapa tak juga 'menghasilkan' sesuatu, yang ada hanyalah euforia sesaat, tidak  ada penjelasan yg logis tentang konklusi sebagian masyarakat tentang nyamannya hidup di bawah rezim orde sebelumnya, walau kamuflase ,ternyata mereka menikmati kesejahteraan semu tersebut. Reformasi memang setidaknya melahirkan 'kebebasan berekspresi' mulai dari kebebasan pers, bebas untuk membuat agama baru, bebas untuk melakukan apapun ,segalanya berlindung dibalik kata 'demokrasi'...sebenarnya para aktivis muda ini dimanfaatkan sebagian elite politik yang berjuang hanya untuk 'mengantikan' personal rezim sebelumnya, dengan melupakan urgensi pergantian terhadap 'sistem' yang ada...
Apakah skenario sebuah sandiwara hanya bisa dilakukan dengan pergantian aktor/artis (personal changed) tanpa menganti dalang yang mengatur alur skenario tersebut?? 
Jelas reformasi model seperti ini adalah reformasi yang jauh dari kata REVOLUSIONER....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar